Welcome

News Industri Indonesia

Rabu, 17 Oktober 2012

Indonesia Jadi Basis Produksi Komponen Bangunan Tahan Gempa Jepang

Komponen Bahan Bangunan Tahan Gempa
Perusahaan komponen struktur bangunan tahan gempa asal Jepang, Fuji Bolt Manufacturing Co Ltd berinvestasi membangun pabrik seluas 5.500 m2 di Wanaherang, Gunung Putri, Bogor-Jawa Barat. Pabrik ini merupakan basis produksi pertama di luar Jepang yang didirikan Fuji Bolt melalui anak usahanya Fuji Bolt Indonesia.

"Fuji Bolt memilih Indonesia sebagai basis produksi pertama yang berada di luar Jepang," ungkap Presiden Fuji Bolt Manufacturing Co Ltd, Fujio Yamazaki, Rabu (17/10/2012).

Pabrik ini sudah mulai berproduksi sejak Agustus 2012 lalu dan memiliki kapasitas 12.000 ton. Perusahaan menargetkan, produk komponen ini mampu masuk pasar domestik mulai bulan Oktober 2012 ini.

Fujio menambahkan, saat ini porsi pemasaran produk komponen ini masih didominasi oleh pasar ekspor, yaitu ke Jepang.

"Kondisi awal, 90% produksi yang dihasilkan pabrik kami di Indonesia ini memang untuk memenuhi pasar ekspor ke luar negeri yaitu ke Jepang. Proporsi ini akan kami sesuaikan menjadi 30% domestik dan 70% ekspor," tambahnya.

Alasan Fuji Bolt memilih Indonesia sebagai basis produksi pertama di luar Jepang karena menurut Fuji, secara geografis Indonesia termasuk wilayah yang dikelilingi cincin api yang rawan gempa.

"Karena itu kami optimis produk-produk struktur bangunan tahan gempa yang kami produksi ini juga akan sukses di pasar Indonesia," pungkasnya.

Fuji Bolt memproduksi komponen yang disebut FD Grip dengan berbagai tipe yang merupakan sambungan antar tulangan baja atau besi beton yang tahan gempa. Fuji Bolt terbukti telah berkontribusi terhadap beberapa proyek infrastruktur besar di Jepang seperti jembatan dan rel kereta api selama 30 tahun dan seluruh dunia.

Sumber: Detik

1 komentar:

Jagat Wisata mengatakan...

oke my friend...
seputarindustri.wordpress.com