Welcome

News Industri Indonesia

Rabu, 26 Oktober 2011

Menteri: desa wisata basis pengembangan ekonomi kreatif

Jakarta, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu mengatakan, desa wisata potensial menjadi basis pengembangan ekonomi kreatif.

"Saya sangat mengapresiasi terhadap apa yang sudah dikembangkan selama ini di sektor pariwisata terutama desa wisata yang produknya terkait erat dengan industri kreatif," kata Mari Pangestu di Jakarta, Rabu.

Ia mengatakan, banyak produk-produk di kawasan desa wisata yang mampu mengangkat kesejahteraan masyarakat di dalamnya.

Selain itu, produk-produk dari desa wisata yang hampir seluruhnya hasil kreasi industri kreatif juga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan mancanegara yang melancong ke desa tersebut.

"Kerajinan-kerajinan itu erat kaitannya dengan ekonomi kreatif sehingga ke depan akan menjadi fokus kementerian ini untuk dikembangkan," katanya.

Ke depan, kata Mari, pihaknya tidak sekadar akan mempromosikan sebuah destinasi pariwisata tetapi juga produk atau kerajinan yang dihasilkan di kawasan tersebut sebagai basis atau sumber ekonomi kreatif.

Belum lama ini, Menteri Mari Pangestu sesaat setelah dilantik menjadi Menparekraf mendampingi Presiden RI dalam kunjungan kerjanya ke Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Bali.

Di luar jadwal agenda kepresidenan, Mari menyempatkan diri untuk meninjau dua desa wisata yakni Desa Wisata Sade di Lombok Tengah, NTB, yang memproduksi kerajinan tenun.

Satu desa wisata lain yang dikunjunginya adalah Desa Wisata Panglipuran di Bali.

Desa Panglipuran selama ini kondang dengan produk-produk kerajinan bambunya yang menjadi daya tarik khusus wisman yang mengunjunginya.

Mari juga mengunjungi lokasi shooting film garapan sutradara ternama Rob Cohen berjudul I, Alex Cross di pesisir timur Karangasem, Bali, yang dinilainya sangat potensial mempromosikan destinasi karena film tersebut bakal diputar di seluruh dunia mulai 2012.

Sebagai program jangka pendek, Mari menegaskan, akan segera mereorganisasi struktur kelembagaan kementerian yang dipimpinnya dan merencakan penyusunan rencana strategis sebelum tahun anggaran 2012.



Sumber : Antara News

Tidak ada komentar: